Pusat Pengkajian Kebijakan Daerah dan Kelembagaan (PPKDK) Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Sebelas Maret (UNS) dan Pusat Pengembangan SDM Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bekerja sama Pendampingan Penguatan dan Magang Assessor secara daring, mulai tanggal 6 hinggal 10 Oktober 2020 di UNS Inn, Solo.
Melalui Program Kerjasama Pendampingan Penguatan dan Magang Assessor antara PPKDK dan Kemenparekraf ini diharapkan dapat memberikan bekal wawasan dan meningkatkan keterampilan fundamental seorang assessor.
Tujuan dan manfaat pelatihan antara lain mengenal dan memahami konsep, praktik- praktik serta manfaat assessment center; memiliki ketrampilan sebagai profesional assesdor yang kompeten dan terstandarisasi dalam assessment center, dan sebagainya.